Senin, 6 September 2021
Pendidikan Kewarganegaraan
Proklamasi Kemerdekaan Indonesia
Proklamasi Kemerdekaan Indonesia dilaksanakan pada hari Jumat, 17 Agustus 1945 tahun Masehi, atau tanggal 17 Agustus 2605 menurut tahun Jepang, yang dibacakan oleh Soekarno dengan didampingi oleh Mohammad Hatta di sebuah rumah hibah dari Faradj Martak di Jalan Pegangsaan Timur No. 56, Jakarta Pusat.
Naskah Proklamasi diketik oleh Sayuti Melik, yang ditanda tangani oleh Soekarno dan Mohammad Hatta, yang kemudian ditunjuk sebagai presiden dan wakil presiden.
Teks Naskah Proklamasi:
PROKLAMASI
Kami bangsa Indonesia dengan ini menyatakan kemerdekaan Indonesia.
Hal-hal yang mengenai pemindahan kekuasaan d.l.l., diselenggarakan
dengan cara saksama dan dalam tempo yang sesingkat-singkatnya.
Jakarta, hari 17 bulan 8 tahun 05
Atas nama Bangsa Indonesia
Soekarno/Hatta
Tidak ada komentar:
Posting Komentar